YOGYAKARTA – Arjuna Electric Vehicle Team UGM mendapat kesempatan untuk bekerja sama dengan JLCPCB, pabrikan prototipe PCB terbesar di China. Kerja sama yang baru dimulai pada generasi ini dicapai dalam rangka meningkatkan inovasi kendaraan listrik Formula Student yang tengah dimanufaktur Tim Arjuna untuk berkompetisi pada ajang FSAE Australasia mendatang.
Arjuna EV UGM mendapat peluang untuk dapat melakukan pengembangan produksi PCB dalam berbagai macam jenis yang sesuai dengan fabrikasi mobil di antaranya Rigid PCBs, Aluminum Backed PCBs, Metal Core PCBs, dan lain sebagainya. JLCPCB dikenal dalam waktu produksi dan distribusi yang cepat sehingga berkontribusi pada peningkatan akselerasi inovasi Arjuna EV UGM.
Samuel Diamarko dan Oktaviati Wahyu Lestari, Sales Staff PIC PT ISTW Semarang, mengatakan bahwa kehadiran Arjuna sebagai tim yang aktif melakukan riset kendaraan berbasis listrik sangat penting untuk turut membantu merealisasikan Company Social Responsibilities.